TABALONG – Pengamanan super ketat dari personel gabungan TNI, Polri, dan instansi terkait mengiringi kedatangan Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, di Kabupaten Tabalong pada Kamis (8/1/2026). Pendaratan rombongan orang nomor dua di Indonesia tersebut berlangsung lancar di Bandara Warukin, Tanjung.
Dua pesawat milik TNI Angkatan Udara tipe C-295 mendarat secara bertahap pada pukul 10.10 WITA dan 10.17 WITA. Kehadiran Wapres Gibran didampingi oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Kepala Basarnas Marsdya TNI Mohammad Syafii, Ketua Baznas Noor Achmad, Wagub Kalsel Hasnuryadi Sulaiman, serta Kapolda Kalsel Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan.
Setibanya di bandara, rombongan disambut oleh jajaran Forkopimda Tabalong, di antaranya Bupati Ir. H. Muhammad Noor Rifani, Dandim 1008 Tabalong Letkol Inf Alexander Allan Primadi, dan Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo J.
Kapolres Tabalong, AKBP Wahyu Ismoyo J., menegaskan bahwa pihaknya telah menyiagakan personel di berbagai titik strategis. Strategi pengamanan terpadu diterapkan mulai dari ring bandara, rute perjalanan darat, hingga lokasi kunjungan kerja untuk memastikan stabilitas keamanan.
"Alhamdulillah, melalui kolaborasi solid dengan TNI dan unsur pendukung lainnya, seluruh agenda Wakil Presiden di wilayah hukum kami mulai dari datang hingga kembali bertolak, semuanya berjalan aman dan terkendali," terang AKBP Wahyu Ismoyo.
Agenda utama Wapres dalam kunjungan ini adalah meninjau langsung warga yang terdampak musibah banjir di Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Balangan. Dengan menempuh perjalanan darat sejauh 39 kilometer, Gibran Rakabuming Raka menghabiskan waktu sekitar satu jam untuk memastikan penanganan pengungsi dan penyaluran bantuan berjalan optimal.
Selesai melaksanakan peninjauan, Wapres beserta rombongan kembali menuju Bandara Warukin guna melanjutkan penerbangan menuju Bandara Internasional Syamsudin Noor. Sinergi kuat antarinstansi di Tabalong terbukti sukses mengawal agenda kenegaraan ini hingga tuntas tanpa kendala berarti.

